Benny K. Harman: Kepengurusan Partai Demokrat Harus Mampu Mewujudkan Misi Partai

Sika, GardaNTT.id- Partai Demokrat menggelar pembukaan Musyawarah Cabang (Muscab) serentak dengan seluruh kepengurusan Partai Demokrat Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) yang diselenggarakan di Aula hotel Goll kabupaten Sika pada Sabtu, (21/05/2022) waktu setempat.

Turut hadir dalam kegiatan, Anggota DPR RI Benny K Harman, ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Provinsi NTT, seluruh Dewan Pimpinan Cabang (DPC) sedaratan Flores Lembata, Pimpinan Anggota Cabang (PAC) dan para kader partai.

Saat dikonfirmasi media ini, disela – sela kegiatan (21/05/2022), Beni K. Harman mengatakan bahwa, kegiatan tersebut bertujuan untuk mengkonsolidasi kembali seluruh kepengurusan partai Demokrat baik dari tingkat PAC hingga DPD provinsi NTT.

“Ya, kegiatan Muscab ini bertujuan untuk merapikan kembali struktur kepengurusan dari DPD tingkat provinsi hingga pimpinan anggota cabang dan para kader partai Demokrat,” ungkapnya

Selain itu, putra asal NTT ini menjelaskan bahwa, disamping merapikan kembali barisan kepengurusan partai Demokrat di sembilan kabupaten yakni, kabupaten sedartan Flores Lembata, pihaknya juga ingin menjelaskan apa yang menjadi misi dari partai Demokrat untuk masyarakat dan juga Bangsa dan Negara.

“Untuk mewujudkan misi partai, kita berharap kepada seluruh kepengurusan partai Demokrat baik dari tingkat DPD hingga PAC harus mampu menjamah masyarakat, memberikan pelayanan yang prima, memeperjuangkan apa yang menjadi hak rakyat dan juga harus mampu untuk mendekatkan diri dengan masyarakat,” jelasnya

Kemudian pria yang akrab disapa BKH ini mengatakan, apabila ada sesuatu perdebatan internal antara sesama anggota partai, itu bukan sebuah polemik untuk memudarkan daya juang kita. Namun, kata dia, hal tersebut merupakan sala satu dinamika yang harus mampu untuk mewujudkan daya juang para kepengurusan.

“Kita harus merasa bangga menjadi kader dan pengurus partai Demokrat, karena ketika ada sebuah dinamika itu berarti semua kader ingin lebih memiliki partai demokrat,” paparnya

BKH juga berharap kepada seluruh kepengurusan partai demokrat sedaratan Flores Lembata, untuk bisa mengiplementasikan hasil dari kegiatan Muscab hari ini.

“Saya berharap setelah kita pulang ke setiap daerah kita, apa yang kita dengarkan dikegiatan Muscab ini dapat membangkitkan semangat juang kita untuk mewujudkan misi partai demokrat sesuai dengan apa yang kita impikan saat ini,” tutupnya