Ngada.GardaNTT.id-Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Ngada, NTT, resmi melepas Lima (5) orang calon Mahasiswa/i asal Ngada yang akan melanjutkan studi di Universitas Teknologi Sumbawa (UTS) tahun ajaran 2020/2021 pada Jumat (10/09/2021) di Delmar Home Stay and Cafe.
Lima orang Mahasiswa/i tersebut, diterima di kampus yang terletak di Propinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) itu melalui jalur program Beasiswa Nusantara.
Ketua DPD PKS Kabupaten Ngada, Al Itchan Musa Munandar, pada kesempatan itu menyampaikan apresiasi dan ucapan selamat kepada Lima orang calon Mahasiswa/i tersebut.
Menurutnya, kaum muda memiliki peran dan menjadi bagian penting dalam sejarah bangsa Indonesia. Ia pun mengutip kata-kata Soekarno yang menegaskan peran pemuda dalam sejarah peradaban.
“Soekarno pernah berkata, beri aku 1000 orang tua, niscaya akan kucabut semeru dari akarnya, dan beri aku 10 pemuda niscaya akan kuguncangkan dunia,” ucapnya.
Oleh karena itu, Munandar menyampaikan pentingnya pendidikan formal bagi para pemuda agar bermanfaat bagi bangsa dan lingkungan sosial.
“Pendidikan tidak hanya sebatas mendapat ilmu bagi individu, tetapi juga bermanfaat untuk meningkatkan kualitas dan kesejahteraan seseorang, seperti pengembangan keterampilan, peluang kerja, hingga peningkatan karir. Selain itu, juga dapat memberikan manfaat dalam lingkup sosial,” katanya.
Senada, ketua Majelis Pertimbangan Daerah (MPD) Kabupaten Ngada, Burhanudin Sumang, dalam kesempatan itu mengatakan, para calon Mahasiswa tersebut hendaknya mempersiapkan diri secara baik agar tetap bertahan dalam situasi dan kondisi dunia kampus.
Menurutnya, kampus adalah dunia baru bagi para calon Mahasiswa tersebut. Banyak tantangan yang tentu akan dihadapi, sehingga perlu menjadi pribadi yang kuat.
Ia juga mengingatkan kepada para calon Mahasiswa tentang perjuangan lanjutan pasca kuliah.
“Rintangan yang menunggu akan jauh lebih banyak dan beragam. Meskipun banyak godaan, sebelum sampai tujuan hidup, pantang kita untuk kalah dan menyerah. Teruslah menjadi pribadi penebar manfaat untuk diri, keluarga dan masyarakat .Jadilah kalian sarjana-sarjana yang mampu memberi manfaat bagi orang banyak,” ucapnya.
Dirinya juga mengharapkan agar para calon Mahasiswa itu dapat berpikir out of box.
“Tidak harus menjadi PNS, kalian juga bisa menjadi wirausahawan, membuka UMKM atau apapun,” pungkasnya.
Sementara itu, perwakilan tokoh masyarakat, Lakarim Zare, menitipkan pesan kepada para calon Mahasiswa untuk menjadi pribadi yang bertanggung jawab terhadap apa yang telah diperjuangkan oleh Pengurus PKS Kabupaten Ngada.
Ia membandingkan perbedaan pemerolehan pendidikan zaman sekarang dengan zaman sebelumnya.
“Sekarang ini pendidikan begitu muda didapatkan, jika dibandingkan dulu, betapa sulitnya pendidikan bahkan mahal nilainya,” ujarnya.
Sehingga ia berharap agar peluang tersebut dimanfaatkan semaksimal mungkin.
Pantauan GardaNTT, pelaksanaan pelepasan calon Mahasiswa UTS tersebut dihadiri oleh kapolsek Riung, Ketua Partai Masyumi, para orang tua dan keluarga Mahasiswa. Kegiatan berlangsung lancar dan tetap mengikuti arahan Protokol Kesehatan.
Informasi, Lima orang calon Mahasiswa yang lolos program Beasiswa Nusantara ini adalah kerjasama antara Universitas Teknologi Sumbawa dengan DPD PKS Kabupaten Ngada.