Berimbang, Tegas, Akurat
Indeks

Pemdes Golo Pua Kuwus Salurkan Dana BLT Tahun 2022

Manggarai Barat, GardaNTT.id -Pemerintah Desa (Pemdes) Golo Pua, Kecamatan Kuwus, Kabupaten Manggarai Barat, NTT, menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa tahun 2022 pada Rabu (30/03/2022).

Yohanes K.T. Ben Suhardi selaku Kepala Desa menyebut, Golo Pua menjadi desa yang ke-5 di Manggarai Barat yang telah melaksanakan penyaluran BLT tahun 2022.

Ia menjelaskan, berdasarkan Perpres No.104 Tahun 2021 tentang Prioritas Penggunaan Dana Desa, ditegaskan bahwa 40% harus terserap untuk Penyaluran BLT.

Menindaklanjuti Perpres itu, melalui Perkades No.1 tahun 2022, pihaknya menetapkan sebanyak 87 orang sebagai penerima manfaat BLT di desa itu.

“Puji Tuhan hari ini kami sudah bisa salurkan BLT ini. Total dana tersalur sebesar Rp.78.300.000,” ucapnya.

Jumlah itu, kata Yohanes, adalah penyaluran untuk bulan Januari, Februari dan Maret.

“Itu jumlah untuk 3 bulan, kali Rp.300.000 per penerima manfaat,” tuturnya.

Kata dia, penetapan para KPM tersebut sudah melalui mekanisme pendataan dan validasi, serta memenuhi 6 kriteria yang disyaratkan dalam Peraturan Mentri Desa dan Peraturan Mentri Keuangan.

Syarat-syarat tersebut diantaranya, memiliki KTP, warga miskin sesuai kriteria Kemensos yang berdomisili di desa, tidak termasuk dalam data DTKS Kemensos sebagai penerima PKH, BST, dan BPNT, tidak termasuk anggota Kartu Prakerja atau menerima bantuan pemerintah lainnya, warga yang kehilangan pekerjaan karena pandemi Covid-19, dan memiliki keluarga yang sakit kronis atau rentan sakit menahun.

Ia bahkan mengklaim, hampir semua warganya sudah terakomodir bantuan.

“Ada 96 KPM yang terima bantuan lain (PKH, BST dan BPNT), dan 87 lainya terima BLT desa. Semua memenuhi syarat dan respon warga juga baik, orang-orang yang terakomodir itu sudah sesuai,” ungkapnya.

Dirinya memastikan jika warga di desanya tidak ada tumpang tindih bantuan. Oleh karena itu, baginya, rasa adil yang menjadi kehendak bersama, sudah terpenuhi di Desa Golo Pua.

“Apanya lagi. Semua rata, dan memang tidak boleh terima dobel. Nanti saya salah besar kalau kasi dobel. Jadi menurut saya, rasa adil itu sudah terpenuhi di Golo Pua ini. Tapi kalau masih ada yang protes, berati itu tandanya rakus,” ujarnya.

Kades Yohanes berharap, dengan meratanya persebaran bantuan ini kepada semua warga, maka tidak lagi menjadi alasan untuk adanya saling iri, cemburu sosial, apalagi saling bermusuhan diantara masyarakat. Ia juga mengajak seluruh warganya untuk sama-sama berkontribusi membangun desa.

“Ayo, mari kita bangun desa ini. Kita sama-sama berkontribusi. Ciptakan situasi kambtibmas yang selalu kondusif menuju Golo Pua yang aman, sejahtera dan maju,” imbuhnya.

Turut hadir dalam kegiatan itu, Pendamping Lokal Desa, Perwakilan dari Polsek Kuwus, dan dari Pemerintah Kecamatan Kuwus yang diwakili oleh anggota Sat.Pol.PP, Mateus Nandus.