Berimbang, Tegas, Akurat
Indeks

Unika St. Paulus Ruteng Resmi Buka Pendaftaran PPG

Ruteng, gardantt.id-Keputusan Kementerian  Pendidikan tahun 2022, Universitas Katolik Indonesia Santu Paulus Ruteng telah ditetapkan menjadi salah satu LPTK penyelenggara PPG prajab dan daljab mulai tahun 2023 untuk 3 bidang studi yaitu Pendidikan Matematika, PGSD, dan Pendidikan Bahasa Inggris.

Tahun 2023 PPG diselenggarakan dengan mempertimbangkan proyeksi guru yang akan pensiun dalam 2 tahun kedepan.

Desa Haju

Untuk itu, tahun ini PPG yang akan diselenggarakan dari jalur prajabatan sebanyak 30 bidang studi (ada digambar).

Dari sebaran yang ada, kampus Unika Santu paulus Ruteng akan menyelenggarakan PPG 2 bidang studi yaitu Pendidikan Matematika, dan PGSD.

Syarat peserta yaitu belum menjadi guru atau baru tamat. Jika ada guru honorer atau komite yang ingin mengikuti program ini, maka off kan dulu status di dapodik.

Syarat lengkap tertera di web, dan untuk pendaftaran silakan lansung mengklik link: https://ppg-prajab.simpkb.id/pendaftaran.

Link untuk cek linearitas: https://ppg.kemendikbud.go.id/linearitas/ppg-prajabatan.

Sebagai informasi  tambahan, kuota untuk peserta PPG prajab tahun ini sangat tinggi karena akan banyak guru yang pensiun.