Gegara Dandim 1602 Ende Tanam 1000 Pohon, Ini Kata Perhimpunan Maurole Projet

Ketua Perhimpunan Maurole Projet, Alviano Mari

Ende, GardaNTT.id – Ketua Perhimpunan Maurole Projet, Alviano Mari, memberikan apresiasi kepada Dandim 1602 Ende, Lektol Inf. Nelson Paido Makmur, serta seluruh anggota Tentara Nasional Indonesia (TNI) yang mengabdi di Kodim 1602 kabupaten Ende atas penanaman 1000 pohon dibeberapa lokasi di kabupaten Ende.

Menurut Alviano, aksi tanam 1000 pohon yang dilakukan Kodim 1602 Ende berharap memberikan efek kesadaran kepada Masyarakat bahwa penting menjaga kelestarian lingkungan.

Ketua Perhimpunan Maurole Projet Alviano Mari, kepada GardaNTT.id melalui sabungan telepon selulernya pada Juma’at ( 03/12) malam menuturkan, sudah saatnya untuk melakukan penghijauan atau mereboisasi kembali titik – titik wilayah tertentu yang berpotensi banjir dan longsor.

“Sebagai ketua perhimpunan dari Maurole Projet saya mengucapkan apresiasi yang begitu besar kepada dandim 1602 Ende yang sudah menggugah hati masyarakat untuk kembali merawat alam sekitar dalam melestarikan lingkungan,” ungkap Alviano

Selain itu, Alviano menerangkan bahwa penanaman 1000  pohon di beberapa titik wilayah kabupaten Ende sangat besar dampaknya karena selain mengantisipasi terjadinya banjir dan longsor, juga menjaga sumber mata air di wilayah sekitar.

“Saya melihat bahwa apa yang di lakukan oleh kodim 1602 Ende ini merupakan salah satu investasi besar bagi generasi di kemudian hari,” ungkap Alvian

Oleh karena itu, kata dia, dirinya meminta kepada dandim 1602 Ende untuk jadikan ini program prioritas.

“Kalau bisa jadikan ini sebagai program prioritas. Kami siap mendukung pak Damdim,” tutup Alviano