Berimbang, Tegas, Akurat
Indeks

Wujudkan Ende Juara, Dinas PPO Kab. Ende Giat Peningkatan Kapasitas Pelatih

Ende.GardaNTT.id-Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dinas PPO) kabupaten Ende, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) menyelenggarakan kegiatan (BIMTEK) manajemen pelatihan olahraga dalam upaya meningkatkan prestasi atlet demi Ende juara yang berlangsung di aulah Wisma Olangari Ende pada Rabu, (17/11/21)

Turut hadir dalam kegiatan tersebut asisten satu, Abraham Badu, mewakili bupati Ende yang sekaligus membuka agenda kegiatan.

Kepala Dinas PPO Kab. Ende, Mohamat Syarir, SE kepada GardaNTT.id (17/11) mengatakan, kegiatan tersebut bertujuan untuk menguatkan kapasitas para pelatih dari setiap jenis olahraga yang ada di kabupaten Ende sehingga dapat mewujudkan Ende juara di bidang olahraga.

“Kami telah menghadirkan beberapa para pelatih dari setiap jenis olahraga yang ada di kabupaten Ende,” ungkap pria yang akrab disapa Syarir itu.

Pelatih yang dihadirkan, kata dia, antara lain dari bidang olahraga sepak bola voli, dan pelatih olahraga bela diri, dengan tujuan untuk memberikan bimbingan secara teknis kepada para pelatih sehingga dapat meningkatkan prestasi serta kualitas para atlet yang ada di kabupaten Ende.

Selain itu, lanjut Syarir, kegiatan yang di selenggarakan tersebut akan berlangsung selama tiga hari terhitung dari 17 November 2021 hingga 20 November 2021.

“Dari kegiatan ini kami ingin menggali mengenai apa yang menjadi kekurangan para atlet kabupaten Ende sehingga kita bisa bersama – sama untuk menemukan solusinya, dengan cara memberikan edukasi serta bimbingan – bimbingan secara teknis kepada para pelatih demi melahirkan para atlet kab. Ende yang berprestasi,” ujar Syarir

Lebih jauh Syarir berharap kepada para pelatih dari semua jenis olahraga yang mengikuti kegiatan bimtek tersebut agar bisa membawah perubahan untuk bidang olahraga kabupaten Ende.

“Saya berharap dengan teori – teori serta edukasi dan sosialisasi yang di berikan selam tiga hari dalam menjalankan kegiatan bimtek tersebut, para pelatih dari setiap jenis olahraga yang ada di kabupaten Ende dapat membawah apa yang menjadi impian masyarakat kabupaten Ende,” tutup Syarir