8 Pejabat Eselon 2 Lingkup Pemkab Manggarai di Lantik

Pejabat Eselon

Manggarai, GardaNTT.Id – Dalam upaya melakukan optimalisasi kinerja pada Perangkat Daerah, Bupati Manggarai, Herybertus G. L. Nabit melantik serta mengambil sumpah jabatan 8 (Delapan) pejabat eselon II b atau Jabatan Pimpinan Pratama (JPT) lingkup Pemerintah Kabupaten Manggarai, Provinsi Nusa Tenggara Timur. Pelantikan Pejabat Tinggi Pratama bertempat di Aula Ranaka, kantor bupati. Sabtu (20/11/2021), pukul 17.30 Wita, dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

Hadir dalam pelantikan tersebut, Kapolres Manggarai AKBP Mas Anton Widyodigdo, S.IK. Dandim 1612 Manggarai Lektol Ivan Alfa, S.sos. Ketua TP PKK Dekranasda Kabupaten Manggarai, Meldy Hagur Nabit. Ketua DPRD, Matias Masir. Sekertaris Daerah Fansi Jahang. unsur Forkopimda, Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), para panitia seleksi dan Rohaniwan.

Bupati Hery Nabit, dalam sambutannya mengatakan, pelantikan Pejabat eselon II saat ini berbeda dengan pelantikan pejabat Tinggi sebelumnya karena telah menduduki jabatan eselon II (mutasi melaui pola rotasi).

Sementara Pejabat Tinggi Pratama yang saat ini dilantik merupakan pimpinan Pejabat Tinggi Pratama yang baru, (mutasi dengan pola promosi).


“Para pejabat yang terpilih adalah Insan yang telah mengikuti seleksi pengisian jabatan pimpinan tinggi pratama sesuai dengan ketentuan perundang-undangan,” tandasnya.

Promosi jabatan Pejabat Tinggi Pratama tersebut, kata Bupati Heri, dengan cara terbuka dan kompetitif di lingkungan pemerintah kabupaten Manggarai.


“Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan hari ini setelah mendapatkan persetujuan dari Komisi Aparatur Sipil Negara sesuai surat ketua Komisi Aparatur Sipil Negara No. B 463/KSN/11/2021 tentang rekomendasi hasil seleksi terbuka JPP Pratama,” tukasnya.

Bupati Hery mengatakan, pejabat yang dilantik bisa segera berkonsolidasi dan menyesuaikan diri untuk segera bekerja dengan segala kesungguhan.


“Pelantikan ini sebagai sebuah motivasi agar kita sebagai pimpinan tertinggi menjadi motor penggerak di dalam organisasi. Kita sebagai pimpinan tertinggi mampu melakukan komunikasi sosial keluar. Mampu menjadi pimpinan dari sebuah organisasi yang tanggap dan responsif terhadap kebutuhan dan permasalahan masyarakat Manggarai. Dengan demikian kita berharap bahwa cita-cita masyarakat manggarai maju, adil dan berdaya saing akan terwujud,” tegas Bupati Hery.

Bupati Hery berharap, para pemimpin mampu mengembangkan budaya kerja dengan orientasi pada hasil. Dimana, produktifitas dan kinerja kita adalah produktifitas dan kinerja yang terbaik dalam melayani masyarakat Manggarai.

Ia meminta untuk bisa melakukan terobosan-terobosan untuk mengatasi tantangan yang ada dalam upaya meningkatkan pelayanan publik juga meningkatkan kualitas dan etika kerja.

Untuk diketahui, Pejabat yang dilantik tersebut diantaranya; Fransiskus Gero, S.Pd sebagai Kadis Pendidikan, Drs. Yoseph Jehalut sebagai Kadis BPMD. Lambertus Paput, S.Sos sebagai Kadis PUPR. Charlesson Zakarias Rihimone, S.Kom sebagai Kadis Pendapatan, Petrus Caelestinus Masangkat, S.Sos sebagai Sekretaris Dewan, Drs. Maksimilianus Tarsi sebagai Kepala BKSDMD, Gondolfus B. Nggarang, S.Fil sebagai Kepala Kesbangpolda dan Gabriel Posenti A. Tjankoeng, S.H sebagai Kasat Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran (P4K).