Berimbang, Tegas, Akurat
Indeks

Gedung SDI Wae Waru di Matim Ambruk

Manggarai Timur, GardaNTT.id-Gedung SDI Wae Waru, Desa Golo Mangung, Kecamatan Lamba Leda Utara, Kabupaten Manggarai Timur, Provinsi NTT, dikabarkan ambruk pada Rabu (24/02/2021) sekitar pukul 12.00 Wita.

Usai menerima laporan warga terkait peristiwa tersebut, Plt.Camat Lamba Leda Utara, Agus Supratman bersama Kapolsek Lamba Leda, Iptu Stanislaus Jemadu, terjun memantau langsung kondisi di lokasi.

Informasi yang diperoleh media ini, saat peristiwa terjadi, Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) sedang berlangsung namun di gedung lain yang kondisinya masih baik.

Tidak ada korban jiwa pada peristiwa itu. Namun taksiran kerugian diperkiran mencapai Rp.100.000.000.

Namun, sebanyak 12 kursi plastik, 7 buah meja kayu, dan 7 buah bangku duduk siswa serta 1 buah papan data sekolah, rusak akibat peristiwa itu.

Gedung semi permanen milik Dinas PPO Manggarai Timur tersebut diketahui dibangun pada tahun 2003 silam dan tidak digunakan untuk pelaksanaan KBM sejak Juli 2020 lalu karena kondisi fisik bangunan yang rapuh dan rusak.

Dugaan sementara, bangunan ambruk diakibatkan bangunan yang lapuk termakan usia.

Penulis: Irend Saat

Editor : Olizh Jagom