Berimbang, Tegas, Akurat
Indeks

Polsek Reo Gelar Gerai Vaksin Presisi di Reo

Manggarai.GardaNTT.id- Polsek Reo dan Puskesmas Reo menyelenggarakan Kegiatan Gerai Vaksin Presisi pada Jumat (22/10) pukul 09.00 wita. Gerai Vaksin Presisi itu digelar di Gedung Sentra Kepemudaan Kecamatan Reok, Kelurahan Reok, Kecamatan Reok, Kabupaten Manggarai.

Vaksinator Puskesmas Reo Sibuk melayani peserta Vaksinasi di Gerai Vaksin Presisi Polsek Reo.

Kapolsek Reo, IPDA M. Andi Fayet Sanusi, S. Tr.k. pada sela-sela kegiatan, kepada media ini menerangkan kegiatan vaksinasi massal ini terlaksana atas kerja sama Polres dengan Dinas Kesehatan.

“Gerai Vaksin Presisi ini sinergisitas Polres Manggarai dengan Dinas kesehatan Manggarai cq. UPTD Puskemas Reok,” ucap kapolsek Reo.

“Vaksinator pada kegiatan ini adalah petugas medis dari Puskesmas Reo yang sudah mengikuti pelatihan. Adapun jenis vaksin yang digunakan adalah Astra Zeneca Dosis I.” Ia juga menambahkan, “Peruntukan kegiatan ini bagi masyarakat umum di wilayah hukum Polsek Reo, masyarakat kecamatan Reok dan Reok Barat,” ucap Andi.

Pantauan GardaNTT.id, Kegiatan vaksinasi massal dipantau langsung oleh Kapolsek Reo IPDA M. Andi Fayet Sanusi, S.Tr.K. Sementara, untuk pelayanan vaksinasi tersedia pada 6 loket pelayanan vaksinasi dengan 18 vaksinator dan ketersedian 500 dosis vaksin.

Dari total ketersedian dosis Vaksin Astra Zeneca hingga kegiatan berakhir, baru terserap (terpakai) 390 dosis untuk peserta Vaksinasi, sehingga masih tersisa 110 dosis yang tidak terpakai.

Kegiatan tersebut dilaksanakan dengan penerapan protokol kesehatan ketat. Masyarakat peserta vaksinasi diwajibkan untuk memakai masker, mencuci tangan, pengecekan suhu tubuh. Selain itu, juga dilakukan verifikasi NIK dan tensi/screening sebelum memulai vaksinasi.

Kegiatan vaksinasi massal di wilayah Polsek Reo tersebut berjalan aman terkendali hingga berakhir pukul 18.00 wita.