Berimbang, Tegas, Akurat
Indeks

Yeni Veronika Pantau Langsung Vaksinasi Massal di Kecamatan Ndoso

DPRD Provinsi, Yeni Veronika Pantau vaksinasi massal di Desa Golo Keli, Kec. Ndoso, Manggarai Barat

Manggarai Barat, GardaNTT.id – Sebagai bentuk dukungan terhadap Pemerintah Republik Indonesia dalam Penanganan dan Pencegahan penyebaran Covid-19, Dewan Pimpinan Pusat Partai Amanat Nasional menggelar Vaksinasi Massal di 10 Kabupaten/Kota di Provinsi NTT.

Hal itu disampaikan Yeni Veronika Anggota DPRD Provinsi NTT Fraksi PAN saat melakukan Pemantauan secara langsung Vaksinasi Massal di Raca, Desa Golo Keli, Kecamatan Ndoso, Kabupaten Manggarai Barat pada Sabtu (18/12/2021).

“Kegiatan ini dalam rangka membantu Pemerintah menangani Covid-19. Dari DPP targetnya 10 ribu untuk 10 Kabupaten/Kota di NTT termasuk Kabupaten Manggarai Barat,” ujar Politisi PAN itu.

Menurut Srikandi PAN NTT itu, saat ini masih banyak masyarakat di desa yang belum divaksinasi. Ia berharap, dengan adanya bantuan tersebut, penyebaran Covid-19 di tengah masyarakat dapat diatasi.

“Kalau sudah divaksinasi, kekebalan tubuh kita akan meningkat, dengan demikian rantai penyebaran Covid-19 di tengah masyarakat dapat diatasi,” lanjut Srikandi PAN itu.

Anggota DPRD Provinsi dua periode itu meminta Masyarakat agar tidak takut disuntik Vaksin dan tetap menjaga protokol kesehatan Covid-19 meskipun telah disuntik vaksin.

“Saya minta masyarakat tidak takut disuntik Vaksin dan kalaupun sudah divaksinasi protokol kesehatan Covid-19 tetap dipatuhi,” tambahnya.

Sementara itu Dewan Pimpinan Daerah Partai Amanat Nasional Manggarai Barat, Marselinus Jeramun mengatakan, Vaksinasi Massal itu diutamakan untuk 3 Kecamatan yang angka persentase sasaran vaksin masih rendah dengan jumlah vaksin sebanyak 4000 Dosis.

“Ada 4000 Dosis Vaksin yang dialokasikan ke DPD PAN Manggarai Barat dan Kita utamakan di Kecamatan Ndoso, Lembor dan Mbeliling, karena angka persentasenya masih rendah,” ujar Jeramun.

Jeramun menjelaskan, dari 4000 dosis vaksin yang disiapkan hingga pertengahan Desember 2021, ada 1000 dosis yang sudah diberikan kepada Masyarakat yakni, 500 dosis di Kecamatan Ndoso, 250 dosis Kecamatan Lembor dan 250 dosis Kecamatan Mbeliling.

“Sampai pada pertengahan Desember 2021, ada 1000 dosis vaksin yang diberikan kepada masyarakat. Penyebarannya 500 Dosis di Kecamatan Ndoso, 250 dosis di Kecamatan Lembor dan Kecamatan Mbeliling 250 dosis juga.” tutup Jeramun.