Berimbang, Tegas, Akurat
Indeks

Prabowo Tidak Terlalu Kepikiran Cawapresnya Bakal Jadi Pesaing, Beda Sama Megawati

JAKARTA, gardantt.com – Kriteria Ketua Partai Gerindra Prabowo Subianto untuk memilih calon wakil presiden (cawapres) berbeda dengan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.

Megawati, kata pengamat politik Universitas Paramadina Hendri Satrio, cenderung memilih Cawapres yang sudah cukup umur dan tidak mampu menjadi rival pengurus partai di kemudian hari. Meski Prabowo tentu saja tidak berpikir demikian.

“Kalau Pak Prabowo biasanya nggak terlalu kepikiran apakah nanti wakilnya bakal bersaing dengan dia atau tidak,” ujarnya lewat akun Twitter pribadi, melansir RMOL.id, Selasa 20 Juni 2023.

Hensat, sapaan akrabnya, menilai Prabowo adalah tipikal orang yang percaya dengan kapasitas wapresnya. Maka dari itu, calon wakil presiden yang bisa dipilih oleh Menteri Pertahanan RI itu lebih beragam.

“Calon wakilnya bisa beragam, apalagi bila Pak Jokowi ikutan. Misalnya Cak Imin, Airlangga Hartarto, Ridwan Kamil, Mas Gibran (bila usia direvisi MK),” tutupnya.***