Ruteng, GardaNTT.id– SMA Negeri 1 Langke Rembong Pimpin Parade Launching Dies Natalis Ke-65 Universitas Katolik Indonesia Santu Paulus, Sabtu (02/03/2024) pagi.
Beatriks Alvionita Tulur, S.Pd, salah satu pembina Drumband SMAN 1 Langke Rembong mengungkapkan waktu latihan untuk tampil di acara Launching.
“Waktu latihan kami 1 minggu full latihan untuk pemantapan saja, karena di Sekolah Drumband merupakan Ekstrakulikuler yang terjadwal. Jadi, kalau ada permintaan seperti ini biasanya kami gunakan 1 minggu untuk pemantapan,” ungkap Beatriks.
Beliau juga menyampaikan harapannya untuk Unika St Paulus Ruteng.
“Semoga Unika St. Paulus Ruteng semakin Jaya dan banyak Anak Muda Manggarai yang akan melanjutkan Pendidikan Unika St. Paulus Ruteng sebagai Perguruan Tinggi pilihan mereka,” ungkap Guru Senior SMAN 1 Langke Rembong itu.
Maria Aurelia Joanita, Mayoret Utama Drumband SMAN 1 Langke Rembong mengungkapkan kesan yang ia rasakan.
“Saya mewakili teman-teman anggota drumband SMAN 1 Langke Rembong sangat senang karena bisa diberi kesempatan mengikuti parade Unika St.Paulus,” ungkap siswi kelas XI itu.
Aurelia juga mengungkapkan harapannya bagi Unika St. Paulus Ruteng.
“Saya berharap Unika St. Paulus Ruteng tetap mejadi pilar pendidikan yang berkualitas bagi masyarakat Manggarai agar mampu menghadapi tantangan dan tuntutan zaman. Semoga kedepannya lembaga ini bisa menyediakan program studi baru sehingga bisa menjawab kebutuhan masyarakat Manggarai dan mampu bersaing dengan universitas-universitas di luar Manggarai,” ungkap Siswi asal Tenda itu
Berdasarkan informasi yang diperoleh media ini, pembina Drumband lain yang ikut menyiapkan dan melatih Siswa/i SMAN 1 Langke Rembong adalah Pak Yatno Nadut, Ibu Rani Ratu dan Ibu Indra Parera.
Pantauan media ini, acara launching dies natalis ke-65 Unika St. Paulus Ruteng berakhir pukul 12:00 WITA.