Kwait, GardaNTT.id – Laga Timnas Indonesia menghadapi Kuwait di Stadion Jaber Al Ahmad pada laga grup A Kualifikasi Piala Asia 2023, Rabu (8/6/2022) malam WIB cukup menegangkan.
Pada babak pertama menit ke-40 tuan rumah Kuwait lebih dulu unggul dari Timnas Indoneaia. Lewat kesalahan umpan Klok, Bader Al Motawaa melancarkan umpan silang dan ditanduk Yousef Alsulaiman di depan gawang hingga merobek jala gawang Nadeo. Skors 1:0 hingga turun minum.
Menit ke-41, indonesia mampu menyamakan kedudukan atas tuan rumah Kuwait lewat Gol penalti yang dicetak oleh Marc Klok di babak pertama. Skor berubah menjadi 1:1 hingga turun minum.
Kick off babak kedua, tensi permainan sudah semakin tinggi, kedua kesebelasan saling ngotot menyerang. Pada menit ke-46 Irianto mampu mencetak gol kedua untuk kesebelasan Indonesia, membuat kedudukan berubah menjadi 2:1 dari Kuwait.
Babak kedua berjalan penuh dramatis, beberapa kali pemain Kuwait berupaya merobek jala gawang Nadeo namun upaya itu tak kunjung berhasil lewat pertahanan Elkan Baggot di lini belakang.
Serangan balik pada menit ke-80 dari Timnas Indonesia, hampir saja Witan Soleman menjebol gawang pemain lawan lewat duel dengan pertahanan belakang Kuwait, pemain belakang berhasil menghalangi sundulan Witan, sehingga bola keluar lapangan.
Hingga wasit meniup pluit panjang, Timnas Indonesia mampu menahan kemenangan atas tuan rumah dengan skor 2 untuk Indonesia, 1 untuk Kuwait.