Ruteng.GardaNTT.id -Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia (Kemkominfo RI) gelar webinar literasi digital dengan tema “Memanfaatkan Peluang di Era Digital” di Ruteng, Kabupaten Manggarai, Provinsi NTT, pada Rabu (13/10/2021).
Pemateri, Evan Lahur, saat pemaparan materi mengatakan, menggali informasi dan mencari informasi menjadi salah satu kunci dalam menemukan peluang usaha.
Ia menambahkan, mencari informasi dapat dilakukan dengan menemukan trend apa yang sedang berkembang di komunitas atau organisasi kita.
Hal lain dikatakannya, menekankan pada peluang usaha di era digital.
“Contohnya trend mengenakan pakaian dengan motif lokal. Kita langsung dapat menangkap peluang usaha menyediakan jasa desaign baju dengan motif adat untuk kemudian menjadi rujukan di tempat produksi baju atau misalnya seorang wanita yang suka make up bisa menjadikan pengalaman pribadinya yang suka make up sebagai peluang usaha, artinya daripada menunggu orang lain menyelesaikan masalah kita, maka lebih baik kita menjadikan pengalaman pribadi sebagai peluang usaha,” jelas pria nama lengkap Petrus K. Advendatus Lahur itu.
Dikatakannya, peluang usaha itu dimulai dari orang yang tidak menyadari produk kita.
“Tidak sadar ada masalah, tidak sadar butuh produk kita, tidak sadar butuh jasa kita. Tugas kita memberi edukasi sampai dia sadar melalui promosi dan publikasi. Mulai ada awareness kemudian interest atau minat. Dari minat timbulah consideration, dari situlah terjadi pembelian,” jelasnya
Untuk diketahui, Webinar itu dihadiri staf Kemkominfo RI. Selain itu, hadir juga beberapa nara sumber berkompeten dalam bidangnya masing-masing seperti, Dosen Pegiat Medsos dan Bisnis Digital Richardus Jundu, Pegiat Desa Digital Theresia Evarista Risa, Content Creator dan Youtuber Vianus Jebarus (Inji Bomaratha), dan Akademisi Ronaldus Don Piran. Webinar yang dihadiri ratusan peserta dari kalangan mahasiswa dan masyarakat umum itu dipandu oleh host Silfia Angela Norche H.